Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Program Rumah Tahfidz Daarul Quran Indonesia Dikembangkan di Afsel

03 October 2011
Image

Program ini mulai berjalan lima bulan terakhir yang dikembangkan oleh Syech Adam Philander, salah seorang tokoh Islam berpengaruh di Cape Town, Afrika Selatan.

Menurut Adam, ketertarikan untuk mengembangkan program tersebut, bermula dari kunjungannya ke Indonesia pada Mei 2011. Saat itu, dia menghadiri wisuda akbar penghafal Al-Quran yang diadakan Pusat Pembibitan Penghafal Al-Quran (PPPA) Yayasan Daarul Qur'an, di Masjid At Tin, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.

"Saya terharu, melihat ribuan orang yang datang di acara itu. Jamaah sangat antusias menghafalkan Al-Quran," kata Adam dalam perbincangan dengan detikcom di Cape Town, Senin (3/10/2011).

Setelah melihat acara wisuda akbar itu, Adam kemudian melihat langsung metode penghafalan Quran yang berlangsung di Pesantren PPPA Darul Quran yang berada di Ciledug, Jakarta Selatan. Saat itu dia ditemani Ustadz Yusuf Mansur, pendiri pondok pesantren tersebut.

"Saya kagum dengan pola yang diterapkan di sana, dan berpikir untuk mengembangkannya di Cape Town, tempat saya tinggal," kata Adam yang kemudian menjadi representasi PPPA Daarul Qur'an di Afrika Selatan.

Saat ini, kata Adam, pihaknya terus berusaha mengembangkan program itu. Ada beberapa poin yang ingin dicapai Adam, di antaranya menghafal Al-Quran harus jadi budaya bagi masyarakat muslim Afrika Selatan. Di Afrika Selatan, jumlah umat muslimnya hanya tiga persen dari sekitar total 49 juta penduduk.

(rul/fay)

www.detik.com

 



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda