Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Umroh Plus Para Penghafal Qur’an

24 March 2011
Image

 

Maka ketika ia terpilih sebagai salah satu peserta umroh gratis yang diselenggarakan Program Pembibitan Penghafal Al Qur’an (PPPA), Zaenul Alam tak menyia-nyiakan kesempatan emas ini. Walaupun, untuk mengurus paspor dan sebagainya, ia mesti pinjam sana-sini.

Walau uang di kantong hanya Rp 50 ribu, Alam sangat menikmati detik-detik keberangkatan ke Gedung PPPA Daqu, lalu ke Bandara Soekarno-Hatta, untuk selanjutnya terbang ke Jedah. Bahkan seandainya saat itu dia tak punya sepeserpun, tidak akan mengurangi kebahagiaannya bakal mengunjungi Baitullah dan Masjid Nabawi.

Maka ketika kawan-kawan di pesantren melepasnya dengan berkata, ‘’Jangan lupa oleh-olehnya’’ Zaenul Alam mantap menjawab, ‘’Insya Allah.’’ Padahal saat itu dia tak tahu akan dapat uang dari mana untuk memenuhi pesan tersebut.

Tanpa dia sangka, ketika berpamitan, Habib Ali Assegaf memberinya bekal 100 USD. Dan ketika di kantor PPPA Daqu, ia mendapat tambahan bekal Rp 500 ribu. ‘’Senang rasanya punya bekal untuk membeli oleh-oleh nanti,’’ kenang peserta Umroh Tahfidz angkatan ke-3 ini Di Madinah, Alam yang kini mahasiswa Perguruan Tinggi Ilmu Qur’an (PTIQ) Lebak Bulus, Jakarta, penuh semangat beribadah. Dia puas-puaskan untuk membaca Qur’an di Masjid Nabawi dan mengunjungi makam Rasul.

Seorang warga setempat bernama Abdul Aziz, memperhatikan gerak-gerik Alam. Setelah berkenalan dan ngobrol sebentar tentang Umroh Tahfidz, Abdul Aziz membelikan Zaenul Alam sejumlah kitab dan tafsir yang memang sangat dia butuhkan. Pada kali lain, Zaenul Alam terkejut ketika dibangunkan seseorang dari lelapnya. Semula Alam khawatir dia akan dimarahi karena tertidur di Masjid Nabawi. Ternyata orang itu mengajaknya salaman sambil menyelipkan uang sejumlah 100 SR ke tangannya.

‘’Setelah memberi uang, orang itu seperti lenyap dari pandangan saya. Wallahu ‘alam,’’ Zaenul Alam mengenang. Pengalaman serupa itu juga dialami peserta Umroh Tahfdiz seangkatannya, Muslikhan. Likhan mengaku, rejeki umroh ia peroleh dengan mendawamkan do’a hajat ziarah ke Makah dan Madinah selama 3 tahun tanpa henti. Ketika hendak berangkat ke Jedah dengan meninggalkan utang untuk pembuatan paspor, ia terkejut memperoleh rejeki tak disangka. ‘’Pengurus Bayt Qur’an membekali saya 100 USD. Ditambah lagi uang saku dari PPPA Daqu,’’ tuturnya.

Di Masjid Nabawi dan Masjidil Haram, Likhan mengaku berhasil mengkhatamkan Qur’an dan Dalailul Khoirot sampai 2 kali. ‘’Benar-benar pengalaman dahsyat yang tak disangka bakal maujud,’’ kenang Khoirul Anam mengenai perjalanannya ke Tanah Suci bersama Alam dan Likhan.

Putra dari Ny Mardiatus Sa’diyah ini pun menuturkan ‘’umroh plus’’ yang dialaminya. ‘’Sudah dapat umroh gratis, masih juga dapat tambahan rejeki lain,’’ katanya penuh syukur.

Ketika hendak berangkat ke Tanah Suci dengan bekal beberapa ribu saja, pria asal Situbondo, Jawa Timur, ini terperanjat. Pengurus masjid tempatnya mengajar selama ini, tak disangka memberinya bekal dalam jumlah besar menurut ukurannya. ‘’Saya diberi sangu 500 SR,’’ kenang Anam. Ditambah lagi bekal setengah juta dari PPPA Daqu yang membuatnya semakin bahagia.

‘’Alhamdulillah, perjalanan saya dimudahkan Allah SWT. Saya khatam Qur’an di Masjidil Haram,’’ ujar Anam. Ketika berkunjung ke percetakan Qur’an di Madinah, Khorul Anam mendapat hadiah spesial yang tak diterima pengunjung lainnya. Jika setiap pengunjung mendapat 1 buah mushaf Qur’an, Anam mendapat tambahan 1 set audio Qur’an. Subhanallah! Kebahagiaan Umroh Plus yang dikecap para penghafal Qur’an, insya Allah mengalirkan kebahagiaan juga buat Anda para donatur Program Umroh Tahfidz. Insya Allah. (bowo)

 



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda