Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Hadiah Lebaran untuk Ratusan Santri Gaza

05 July 2017
Image

Alhamdulillah, anak-anak di jalur Gaza Palestina bisa merayakan Idul Fitri 1438 H. Hidup yang masih dalam blokade penjajahan seakan terlupakan sesaat setelah para santri hafizh Qur’an ini menerima kiriman hadiah lebaran dari seluruh donatur di Indonesia, Sabtu (24/6).

Sekitar 220 santri yang rata-rata yatim ini begitu antusiasi menunggu giliran untuk mendapat kado lebaran yang telah disiapkan Pegiat Kemanusiaan untuk Palestina dari Indonesia, Abdillah Onim bersama timnya. Sebelum membagikan hadiah lebaran, PPPA Daarul Qur’an Gaza juga menggelar buka puasa bersama para santri pada Rabu (13/6).

Kehadiran Rumah Tahfizh PPPA Daarul Qur'an di Gaza turut berperan dalam mencetak semakin banyak generasi Qur’aniyah, hafidz Qur’an dan berakhlak terpuji. Empat tahun sudah rumah tahfizh berdiri di Gaza dengan jumlah santri 220 orang.

"Alhamdulillah, 40 orang anak-anak Palestina berhasil hafal Qur’an 30 juz. Mayoritas dari mereka memiliki hafalan mulai dari 10 juz hingga 25 juz," ujar Abdillah Onim yang juga merupakan Ketua Koordinator Daarul Qur'an Nusantara di Jalur Gaza.

Terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mendukung berdirinya Rumah Tahfizh PPPA Daarul Qur’an Gaza. Semoga, kehadirannya semakin bermanfaat untuk anak-anak Palestina khususnya mereka para yatim yang telah ditinggal orangtuanya dalam jihad fisabilillah. Aamiin.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda