Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Trauma Healing untuk Anak-anak Korban Banjir Banyuwangi

04 July 2018
Image

PPPA Daarul Qur’an menggelar aksi Mobile Qur’an (MoQu) untuk menghibur anak-anak korban banjir bandang Banyuwangi di Musholla Attaqwa, Desa Alas Malang, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur pada Selasa (3/7). Sebelumnya tim Kampung Bersih (KASIH) telah membantu membersihkan tumpukan lumpur di rumah-rumah warga sejak Minggu (24/6).

Seperti biasa trainer MoQu memberikan materi tentang Al Qur’an dan keutamaan bagi para penghafalnya. Cara penyampainan yang mudah dan penuh dengan canda tawa serta permainan yang seru membuat anak-anak tak beranjak dari tempat mereka duduk. Sekitar 50 anak mengikuti kegiatan trauma healing tersebut.

Meski masih dalam keadaan duka pasca bencana banjir, namun antusias dan semangat mereka mempelajari Al Qur’an begitu besar. “Hampir seluruh anak-anak yang mengikuti trauma healing dan mendengar kisah-kisah Islami langsung berkomitmen untuk belajar Al Qur’an. Subhanallah,” ujar Koordinator Program PPPA Daarul Qur’an Jawa Timur, Nahar Zainuddin.

Sebelumnya, PPPA Daarul Qur’an juga telah menggelar aksi MoQu di beberapa tempat pengungsian korban banjir bandang Banyuwangi pada Jumat (29/6) lalu. “Semoga kehadiran tim KASIH dan MoQu, bisa memberi manfaat banyak kepada masyarakat Singojuruh yang terdampak bencana. Aamiin,” harapnya.



Nikmati kemudahan informasi terkait program-program Daarul Qur'an melalui email anda